Photo: Gilamotor.com
11
4025

First Ride Honda All New CB150R, Unggul di Putaran Tinggi

Last Updated on August 7, 2015 by

GILAMOTOR.com – Setelah melakukan seremonial peluncuran pada Rabu (5/8/2015), PT Astra Honda Motor (AHM) juga melangsungkan sesi test ride Honda All New CB150R. Sesi ini langsung menjadi ajang pembuktian mesin baru All New CB150R.

Impresi awal desain All New CB150R memperlihatkan kesan yang makin macho.

Terlebih dari pemasangan batok lampu yang lebih rendah. Sehingga terlihat makin menunduk. Selain itu, desain headlamp yang lebih slim dengan sudut runcing juga ditunjang sepasang sein LED mungil, mampu menanggalkan kesan kuno pada model sebelumnya.

Di bagian kaki-kaki, revisi desain pada velg dan cakram depan yang makin lebar juga mampu mendongkrak tampilannya. Malahan, desain velgnya sepintas mirip kepunyaan kakaknya, CB500F.
cb150r-first-ride-1

Mulai nyalakan mesin, suaranya cukup halus. Dan sekarang rumah kunci kontak berada di ujung depan tangki, bukan di panel segitiga seperti sebelumnya.

Sementara nuansa futuristik diwakili dari panel speedometer full digital yang mungil, namun mudah dipantau. Informasi mengenai kecepatan, bensin, putaran mesin hingga jam terlihat di panel tersebut.

Sayangnya, kesan sporty justru terusik dengan adanya penggunaan footstep perpindahan gigi model congkel. Kesannya sederhana, berbeda dengan footstep model injak seperti Honda Tiger yang lebih gagah.
cb150r-first-ride-2

Masuk gigi satu, tarikan terasa lembut, torsinya memang lebih besar dari pendahulunya. Sehingga tak perlu memutar selongsong gas terlalu dalam untuk mendapatkan akselerasi optimal.n Ini disinyalir berkat aplikasi mesin nyaris square dengan pergantian ukuran bore x stroke motor tersebut yang menggantikan mesin over bore sebelumnya (detail klik ini).

Nah, trek lurus yang menjadi arena tes menantang untuk mencicipi tarikannya. Hasilnya, karakter khas CB150R yang unggul di putaran mesin menengah dan atas tetap tersaji. Sejak mesin menyentuh 7.000 rpm, motor justru terasa lebih menjambak dan makin mudah menambah kecepatan.

Getaran mesin juga makin minim dengan sederet perubahan, termasuk aplikasi balancer dan almunium engine hanger.
cb150r-first-ride-3

Memasuki trek berliku, klaim Honda mengenai pengembangan konsep motor yang mudah dikendalikan pada All New CB150R benar adanya. Peningkatan handling didukung riding position yang lebih baik. Hal ini dikarenakan sudut jok pengendara yang lebih sempit, sehingga posisi paha lebih mengempit pada tangki.

Kini ukuran ban menjadi 110/80-17 dan 130/70-17 yang membalut pelek 2,50×17 dan 3,50×17. Bikin belok makin percaya diri. Selain itu, sudut setang juga tak terlalu membuat badan menunduk. Tak perlu takut pegal untuk perjalanan jauh.
cb150r-first-ride-4

cb150r-first-ride-5