6
3965

Ferrox: Filter Udara Dari Baja Lebih Rapat, Akan Ada 10 Varian Baru

Last Updated on September 10, 2013 by

GILAMOTOR.com – Filter udara Ferrox ini terbilang baru, baru dua tahun masuk pasar Indonesia. Terbuat dari bahan stainless steel 304 (serat baja anti karat) yang diboyong dari Jepang untuk diolah jadi filter Ferrox di pabriknya di Thailand.

Karena terbuat dari baja, filter ini punya ketahanan jauh lebih baik. Lebih awet. Beli sekali pakai sampai motor atau mobil dijual lagi. Hehehee. “Selama ini belum ada saringan udara stainless steel dengan kualitas yang bagus. Ferrox menggunakan bahan Stainless Steel 304 (serat baja anti karat) yang berasal dari Jepang,” papar Teng Vincent Jonathan, Marketing & Strategic Planning Officer Primes Asia di sela-sela buka puasa besama di Jakarta.

Perbedaan mencolok dibanding produk lain, penggunaaan premium quality stainless steel 304 ori Jepang yang kerapatan pori-porinya mencapai 45 micron. Selain itu, Ferrox juga menggunakan bahan natural rubber sebagai bingkainya. Yang lebih wow-nya lagi, untuk tipe Ninja 250, ada dua tipe produk Ferrox yang menggunakan silikon padat sehingga tahan api.

“Kalau saringan udara dengan bahan stainless steel dari dulu sih sudah ada, cuma lubangnya gede sampai 80 micron. Itu tidak disarankan, soalnya kinerja saringan jadi kurang maksimal. Sekarang ada Ferrox yang kerapatannya lebih kecil, 45 mikron.”

Ferrox muncul pertama kali di awal Januari 2012 untuk memanjakan pemilik Yamaha V-xion dan Toyota Avanza. Sekarang sudah tersedia lebih dari 8 varian untuk motor dan 2191 varian yang bisa diproduksi untuk mobil.

Untuk roda dua, saat ini tersedia buat motor Honda Tiger, Kawasaki Ninja 250 injeksi dan karburator, Kawasaki Ninja 650, ER-6n, Yamaha Byson, New Vixion Lightning, dan filter racing. Dalam waktu 2 bulan ke depan, Primes Asia akan menghadirkan 10 varian lainnya untuk Honda CBR250, CBR150, CB150R, Vario 125 Injeksi, Yamaha Mio J, Mio GT, Soul GT, X-Ride, Scorpio, dan Jupiter MX.

Kalau untuk mobil, tersedia untuk Toyota Innova, Fortuner, Alphard, Camry, Yaris, Rush, Vios, Altis, Honda Jazz, CRV, Freed, Brio, City, Daihatsu Xenia, Terios, Nissan Grand Livina, X-Trail, March, Juke, Isuzu Panther, Ford Fiesta, Hyundai Accent, Grand Avega, KIA Rio, Picanto,  Chevrolet Captiva, Mitsubishi Pajero Sport, Suzuki Jimny, Grand Vitara, Swift, SX4, Splash, dan yang terbaru adalah Suzuki Ertiga

“Harga untuk motor Rp 300 sampai Rp 630 ribu dan mobil Rp 600 sampai Rp 930 ribu,” tutup Vincent.