Last Updated on September 11, 2014 by
GILAMOTOR.com – Lelaki pemilik nama Edy Sudarmadi ini memang punya hobi kental di bidang otomotif. Doi juga seorang offroader yang doyan blusukan ke hutan. Hutan Kalimantan dan Sumatera pun sudah pernah dilibasnya.
Nah, sekarang ini brother yang tinggal di Kalimantan punya niat ingin perjalanan ibadah Umrohnya berkesan, yaitu ingin melakukan perjalan Umroh ke Tamah Suci Mekah dengan sepeda motor.
Perjalanannya dimulai pada 10 Maret 2014 dan dijadwalkan akan menempuh waktu selama 64 hari. Total jarak yang akan ditempuh sekira 18.500 km dengan melintasi 11 negara, yakni Malaysia, Thailand, China, Kyrgystan, Uzbekistan, Kazakhstan, Rusia, Georgia, Turki, Jordan dan untuk kemudian finish di Arab Saudi.
Bro Edy mengawali touring nya dari Malaysia, karena dari sana team Adventure Israq memulai perjalananya menuju Mekah. Dari sanalah Edy bergabung dengan rombongan.
Doi menggunakan tunggan BMW GS1200 Adventure. Selain mesin besar, alasan lain bro Edy menggunakan motor ini karena kemudahan menemukan spare part di setiap negara yang ia lewati. Posisi lelaki berperawakan tinggi besar ini sekarang sudah melewati China menuju Kyrgystan.
Saat berbincang dengan Gilamotor.com, Edy mengaku punya obsesi lainnya, yakni keliling  nusantara dengan motor sekembalinya dari Mekkah.
Oke bro, sukses buat touring ibadahnya!!!
Teks: Joppie | Editor: Jayadi | Foto: Doc Edy Sudarmadi