16
3162

Ducati Gondol Gelar Bergengsi di Concorso D’Eleganza Villa D’Este

Last Updated on June 8, 2017 by Bang Gilmot

GilaMotor.com – Gilmoters, Ducati menyertakan dua motornya untuk diadu di pameran mobil klasik bertajuk Concorso D’Eleganza Villa D’Este. Pada ajang yang berlangsung di Danau Como, Italia tersebut, kedua motor yang mereka boyong berhasil membawa pulang dua penghargaan.

Motor pengusung konsep cafe racer yang dilansir oleh Ducati Design Centre mampu menggondol predikat terbaik untuk kategori Motorcycle Design – Concept Bike and New Prototypes serta diganjar trophy Villa Erba sebagai motor terfavorit. Motor yang didominasi oleh penggunaan material alumunium ini mengadopsi basis Ducati Scrambler seperti bisa disimak pada dapur pacunya. Agar lebih fresh, Ducati mencangkokkan lampu LED, velg jari-jari hingga knalpot anyar.

Sementara model konsep lainnya yang terinspirasi Scrambler Desert Sled berada di urutan tiga dal am kategori Motorcycle Design – Concept Bike and New Prototypes.

“Saya sangat bangga dengan pencapaian ini. Motor-motor konsep peserta lainnya juga tidak kalah indah. Dan diantara semua motor yang punya tampilan keren tersebut, para pengunjung memilih Cafe Racer kami,” jelas Andrea Ferraresi, Direktur Ducati Design Centre.