Gilamotor.com – Dimas Ekky Pratama berhasil meraih hasil yang cukup memuaskan di seri pembuka FIM CEV Moto2 European Championship 2018 yang berlangsung di Estoril, Portugal (25/3). Pasalnya dalam dua race yang digelar, pembalap andalan Astra Honda Racing Team (AHRT) berhasil finish di posisi keempat.
Dimas Ekky melakukan start yang sangat bagus pada balapan pertama dan masuk grup depan untuk bersaing memperebutkan podium. Rider bernomor start 20 itu pun sempat bersaing ketat dengan Jesko Raffin. Dan berkat kerja kerasnya, Dimas Ekky akhirnya finish di posisi keempat.
(Baca Juga : Dimas Ekky Nggak Sabar Hadapi Seri Pembuka CEV Moto2)
“Pada balapan pertama saya bersaing ketat memperebutkan podium dengan Raffin. Meskipun lintasan sangat sulit karena beberapa bagian masih basah. Saya akhirnya finis di urutan keempat,” pungkas Dimas Ekky.
Di race kedua, lagi-lagi Dimas Ekky bersaing memperebutkan podium. Namun tiga pembalap di depannya berhasil lepas dan otomatis ia kembali finish di posisi keempat. Berkat hasil tersebut, Dimas Ekky saat ini berada di posisi keempat papan klasemen sementara pembalap FIM CEV Moto2 European Championship 2018 dengan 26 poin.
“Saya sangat senang dengan hasil dua balapan hari ini, hasil yang sangat positif untuk mengawali musim. Saya berterima kasih kepada tim atas dukungan mereka, dan juga pelatih Carmelo (Morales), yang telah berbagi pengalaman dan selalu memotivasi saya. Sekarang saatnya berkonsentrasi untuk menghadapi putaran berikutnya di Valencia. Saya akan berlatih keras di Barcelona untuk mempersiapkan diri menghadapi putaran berikutnya dengan sebaik mungkin,” tutup Dimas Ekky. (okz)