Last Updated on May 27, 2020 by Bang Gilmot
Gilamotor.com – Dalam rangka memudahkan konsumen sepeda motor Honda di masa pandemik ini untuk tetap dirumah aja, PT Daya Adicipta Motora (DAM) melalui Technical Service Division menghadirkan fitur baru Gilmoters yaitu “Home Service” untuk pengguna Aplikasi Daya Auto.
Fitur Home Service ini ditujukan untuk membantu Gilmoters dalam melakukan perawatan servis motor Honda dengan tetap dirumah aja. Caranya mudah hanya cukup diunduh di Google Play Store dan iOS.
Gilmoters yang berlokasi di Jawa Barat mendapatkan kemudahan untuk melakukan booking service dengan memanggil mekanik AHASS datang ke rumah melalui fitur Home Service.
Fitur Home Service berlaku untuk beberapa area di Jawa Barat. Konsumen harus melakukan booking service terlebih dahulu dengan memilih jenis servis adalah servis rumah kemudian konsumen memilih tanggal dan jam untuk sepeda motor yang akan di servis.
Untuk menggunakan fitur ini, Gilmoters wajib membuat jadwal booking 1 (satu) hari sebelum hari servis yang diinginkan. “Kami ingin terus memberikan inovasi dan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang akan melakukan perawatan sepeda motor Honda kesayangannya.” Kata General Manager Technical Service DAM, Denny Budiman.
Aplikasi Daya Auto juga menawarkan fitur keunggulan lainnya, di antaranya adalah kemudahan booking servis, online katalog motor dan suku cadang sepeda motor Honda, KPB digital, dan keseruan games serta hadiah menarik yang bisa ditukarkan dengan menggunakan poin Hepigo.
“Layanan Home Service yang diberikan kepada konsumen tetap dengan standard pelayanan, kebersihan, dan kesehatan mekanik AHASS yang datang ke rumah konsumen,” ujar Denny.