Photo: Gilamotor.com/Ary
0
5046

Cuaca Tricky, IRC Andalkan Fasti 2 dan Fasti 3 di Grand Final SIC Season 2

Last Updated on December 20, 2015 by

GILAMOTOR.com – PT Gajah Tunggal Tbk selaku produsen ban IRC memutuskan untuk mengalokasikan IRC Fasti 2 dan Fasti 3 di grand final Suzuki Indonesia Challenge (SIC) 2015. Cuaca Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat yang tricky membuat IRC membuat keputusan tersebut.

Sebenarnya, pihak IRC sudah menyediakan tiga jenis ban balap andalannya yakni Fasti 1, Fasti 2 dan Fasti 3. Namun, hujan yang sering kali mengguyur lintasan membuat IRC Fasti 1 tidak bisa dipakai.

“Fasti 1 tidak kita pakai dengan kondisi seperti ini,” buka Dodiyanto,  Product Development Specialist PT Gajah Tunggal Tbk di pit area IRC, Minggu (20/12/2015).

Namun, Fasti 2 dan Fasti 3 menjadi jawaban atas kondisi ini. “IRC Fasti 2 masih bisa dipakai hujan (ringan). Fasti 2 70 persen untuk kering dan 30 untuk basah,” sahut pria yang identik dengan kacamata hitam itu.

Sementara IRC Fasti 3 khusus disediakan untuk kebutuhan balap dengan kondisi basah. “Compound, konstruksi dan pattern  IRC Fasti 3 khusus didesain kondisi basah. Pattern juga didesain untuk membuang air secara maksimal saat trek lurus dan cornering,” papar Dodi lagi. Untuk grand final SIC season 2 ini, IRC memasok 300 piece Fasti 2 dan Fasti 3.