Cornering Indonesia Surabaya 01
7
3975

Cornering Indonesia Surabaya Gagas Latihan Bersama

Last Updated on August 25, 2017 by Bang Gilmot

GilaMotor.com – Komunitas motor Cornering Indonesia Surabaya (COINS) gelar latihan bersama di sirkuit sementara Pagoda Kenjeran, Surabaya, minggu lalu (20/8). Selain diikuti pehobi road race Surabaya, pembalap Tommy Salim juga sempat terlihat mencicipi aspal sirkuit.

“Latihan bersama ini dilakukan agar bisa mengurangi balap liar di kota Surabaya dan Jatim,” kata Agus yang bertindak sebagai koordinator latihan kali ini.

Cornering Indonesia Surabaya 02

Latihan bersama terpaksa mengambil tempat di sirkuit sementara. Karena para pegiat road race Surabaya juga masih menunggu pembangunan Sirkuit Bung Tomo yang dikerjakan pemerintah kota Surabaya rampung.

Meskipun bertajuk latihan bersama, namun para peserta diwajibkan memakai safety gear memadai seperti wearpack. Atau minimal pakai full Protektor demi meminimalisir risiko yang tidak diinginkan.

Teks dan foto: Mamad