Gilamotor.com – Musim hujan sudah didepan mata nih Gilmoters, tetapi bukan jadi halangan untuk gas tipis menjalani aktivitas. Namun untuk mendukung itu semua motor kalian wajib dalam kondisi sehat pasalnya musim hujan harus lebih ekstra dalam melakukan perawatan.
“Sebenernya sih melakukan perawatan bukan hanya musim hujan, tetapi perawatan harus dilakukan secara rutin. Karena motor mogok tidak mengenal musim hujan dan panas,” buka Heri mekanik Sobo Motor.
(Baca juga:Â Motor KTM Alami Pembaharuan Menyambut Tahun 2020)
Lebih lanjut Heri menjelaskan menjelang musim hujan lebih baik mengantisipasi dengan melakukan penggantian yang memang sudah seharusnya diganti dengan alasan musim hujan lebih riskan dengan adannya genangan air, lintasan yang basah dan pasir yang menempel.
Oleh karena itu ada beberapa part yang wajib diperhatikan ketika memasuki musim hujan Gilmoters.
Ban Motor
Cek kedalaman ban, jika sudah mencapai TWI (Tread Wear Indicator) bisa langsung Gilmoters ganti. Untuk kalian yang ingin mengganti ban untuk motor harian lebih baik pilih tipe wet and dry yang mana tipe ini cocok digunakan dalam kondisi aspal yang kering atau basah.
Rantai Motor
Cek ketegangan rantai dan ketajaman gir, semprotkan chain lube secara berkala dapat meringankan proses kerja gear set. Jika rantai kendor Gilmoters bisa langsung atur kekencangan rantai agar tidak lepas saat dijalan.
Pengereman Motor
Pengereman terdiri dari beberapa bagian, namun yang wajib Gilmoters perhatikan ketebalan pada kanvas rem dan minyak rem. Pastikan kedua bagian ini masih dalam kondisi tebal dan terisi full untuk minyak rem.
Cop Busi
Part ini emang jarang sekali dicek. Tapi untuk di musim hujan seperti ini, ngecek cop busi cukup penting juga, Gilmoters. Kalo air udah terkena busi, motor udah pasti bakal rewel, bahkan bisa mogok.