11
2504

Catat Lima Titik Lokasi Bale Santai Honda di Jawa Barat

Last Updated on June 13, 2017 by Bang Gilmot

GilaMotor.com – Mudik merupakan kegiatan yang sudah menjadi tradisi masyarakat Indonesia menjelang Hari Raya Idul Fitri. Kegiatan ini rutin dilakukan bagi mereka yang ingin bersilaturahmi dengan sanak saudara di kampung halaman. Mungkin salah satunya adalah Gilmoters.

Nah dalam rangka menyambut mudik Lebaran dan arus balik, PT Daya Adicipta Motora (DAM) bekerja sama dengan PT Astra Honda Motor (AHM) memberikan beragam fasilitas dan layanan bagi para pemudik Gilmoters. Khususnya bagi pemudik yang akan melewati jalanan Jawa Barat menggunakan sepeda motor. Dengan menggelar program Bale Santai Honda selama delapan hari terhitung 22-29 Juni 2017.

Bagi para pemudik yang menggunakan sepeda motor dapat beristirahan sekaligus menikmati beragam fasilitas yang telah disediakan di lima titik. Bale Santai Honda yang beroperasi selama 24 jam ini berada di Pamanukan, Rajapolah – Tasikmalaya, Kedawung – Cirebon, Ciranjang – Cianjur dan Nagrek – Bandung.

“Program ini merupakan bentuk kepedulian kami yang berfokus pada keselamatan, keamana dan kenyamanan pengendara sepeda motor Honda selama perjalanan mudik.” ungkap General Manager Honda Customer Care Centre (HC3) PT DAM, Fenny Hasibuan.

Adapun fasilitas yang disediakan di Bale Santai Honda antara lain service motor gratis, discount spare part, ruang istirahat dengan fasilitas AC, TV-DVD serta Play Station, makanan dan minuman ringan serta tajil gratis yang dapat dinikmati beserta keluarga yang akan mudik.

“Kami berharap para pemudik bisa menikmati beragam fasilitas yang telah disediakan, sehingga dapat terus merasakan peningkatan kualitas layanan Honda kepada konsumen setianya,” tutup Fenny.

Perlu diketahui, fasilitas bagi para pengguna sepeda motor Honda berupa tenda Honda yang didirikan sepanjang jalur mudik ini sudah dimulai sejak 2003 silam Gilmoters. Dan dari tahun ke tahun pengunjungnya selalu meningkat. Pada 2016 saja jumlah pengunjung yang datang ke lokasi Bale Santai Honda mencapai 5.347 orang. Dengan demikian, tahun ini diharapkan jumlah pengunjung akan meningkat dari tahun sebelumnya. (Okz)

Berikut alamat lengkap Posko Mudik “Bale Santai Honda” di Jawa Barat :

  1. Pamanukan : RM. Simpang Jaya 1, Jl. Raya Simpang Pusakanagara, Pamanukan, Subang
  2. Nagreg : Area Kantor Desa Citaman, Jl Raya Nagreg Nomor 795 Citaman
  3. Cirebon : Jl.Raya Brigjen Darsono No 36 Desa Cideng Kec Kedawung Kab Cirebon
  4. Cianjur : RM Lembur Kuring 2, Jl. Raya Bandung, Ciranjang, Cianjur
  5. Rajapolah, Tasikmalaya : Jl. Raya Rajapolah Kampung Samende, Desa Tanjungpura, Kab   Tasikmalaya