Photo: BritishGP
1
1600

Bos Pramac Ducati Yakin Redding Bisa Lebih Kompetitif Musim Depan

Last Updated on September 25, 2015 by

GILAMOTOR.com – Musim balap MotoGP 2015 belumlah usai, namun rumor dan iinformasi mengenai persiapan balap musim depan mulai terkuak. Seperti sesumbar David Tardozzi, bos tim Pramac Ducati yang percaya diri, bakal anak asuhnya, Scott Redding bisa tampil lebih baik di musim depan.

Tardozzi menyatakan pebalap asal Inggris yang saat ini bertarung bersama tim Marc VDS Honda bisa lebih berkembang musim depan. Hal ini dikarenakan motor yang ditunggangi Redding musim depan diklaim akan mendekati spek pabrikan.

“Kami pikir, performa Redding musim ini kurang memuaskan. Jujur kami tidak tahu alasannya, bisa dari sisi teknis, maupun support. Kami tidak tahu ada apa di garasi mereka. Tapi kami percaya dia adalah rider yang cepat dan sejauh ini, kami akan mendukungnya lebih potensial,” jelas Tardozzi.

Redding sendiri memutuskan untuk meninggalkan tim Marc VDS selepas musim 2015. Keputusan ini juga berarti menghentikan karirnya di atas motor Honda. Dimana pada musim 2014, Redding menunggang RCV1000R (open class) di tim Go&Fun Gresini. Serta RC213V musim ini bersama Marc VDS.