0
1010

BMW C Evolution, Motor Listrik Untuk Polisi

Last Updated on September 26, 2014 by

GILAMOTOR.com – Di beberapa negara di Eropa, kendaraan listrik sudah dijadikan sebagai kendaraan operasional instansi pemerintahan. Penekanan emisi gas buang dan mempopulerkan kendaraan ramah lingkungan jadi salah satu alasannya.

Kini, produsen motor asal Jerman, BMW Motorrad, hadirkan skuter listrik C Evolution dengan desain dan warna yang biasa digunakan polisi. Skuter listrik pertama BMW itu akan muncul ke hadapan pubik pada acara Milipol ke-18 di Paris, Perancis.

Sebelum benar-benar digunakan sebagai kendaraan operasional kepolisian, C Evolution akan digunakan untuk berbagai kegiatan kepolisian.

Layaknya kendaraan operasional kepolisian, C Evolution juga akan dilengkapi dengan beragam atribut dan komponen pendukung polisi seperti lampu strobo dan sirine.

Motor ini akan dipersenjatai motor listrik dengan permanent magnet synchronous dan pendingin udara. Mesinnya diklaim mampu memproduksi tenaga hingga 47 hp. Kecepatan puncaknya mencapai 120 km/jam.

Dengan baterai lithium-ion berkapasitas 8 kWh, motor ini mampu menempuh jarak hingga 100 km sebelum batarai harus diisi kembali dengan lama pengisian 4 jam pada sumber listrik 220 V.