5
1229

Bikers Honda Sulawesi Ikut Workshop Jurnalistik

Last Updated on January 23, 2018 by Bang Gilmot

GilaMotor.com – PT Daya Adicipta Wisesa (DAW) selaku main dealer sepeda motor Honda di Sulawesi Utara, Gorontalo dan Maluku Utara menggelar Workshop Jurnalistik Honda Community. Kegiatan yang berlangsung di Warkop MDC, Manado (21/1) ini diikuti oleh puluhan pengurus Honda komunitas di bawah naungan Ikatan Motor Honda Sulawesi (IMHS).

Dipilihnya materi jurnalistik dalam workshop ini punya tujuan tersendiri, Gilmoters. Yakni agar komunitas bisa membuat berita sederhana untuk setiap kegiatan positif yang dilakukan. Apalagi selama ini banyak kegiatan komunitas atau klub sepeda motor yang ngga dipublikasikan ke media massa.

Menurut Fernando Lumowa selaku pembicara, kegiatan ini bermanfaat bagi anggota komunitas maupun klub sepeda motor Honda dalam membuat press release untuk media. Terlebih peranan internet yang dapat mengubah segala hal di dunia, termasuk konten, pola kerja dan bisnis media saat ini. Sehingga komunitas motor hendaknya mampu mengaplikasikan prinsip dasar jurnalisme warga.

“Sehingga kegiatan positif kawan-kawan komunitas motor Honda bisa diketahui banyak orang. Manfaatkan media sosial untuk membagikan informasi positif sesama anak motor,” ucapnya.

Promotion Section Head DAW, Ronald Sinyo Manueke dan PIC Community PT DAW, Robby Kaparang mengatakan. PT DAW terpanggil untuk memberikan ‘benefit’ tambahan kepada komunitas sepeda motor Honda di Sulut.

“Sejauh ini PT DAW membina sedikitnya 22 komunitas sepeda motor Honda dibawah naungan IMHS, dan 26 komunitas sepeda motor Honda yang baru akan bergabung di bawah naungan IMHS yang jumlah membernya ratusan. Pada kegiatan ini juga PIC Community memperkenalkan lagi kepada seluruh peserta workshop website Honda community.” (Okz)