Last Updated on September 29, 2016 by Bang Gilmot
Tim Balap Motor DKI Jakarta yang disponsori oleh Evalube, berhasil meraih hasil maksimal pada cabor balap sepeda motor PON XIX Jabar 2016 yang digelar di Sirkuit Bukit Peusar – Tasikmalaya, 23-25 September silam.
Tim yang diperkuat oleh Rafid Topan, AM Fadli, Wilman Hammar, dan H.A. Yudhistira ini berhasil meraih medali Emas di kelas bebek 150cc perorangan melalui Rafid Topan, dan 1 medali perak dikategori bebek 150cc beregu yang digawangi oleh Rafid Topan, dan Yudhistira.
Hal ini sesuai dengan target awal Ketua IMI DKI JAKARTA, Bapak Judiarto yang memang mengincar medali emas dan posisi juara umum di cabang olahraga balap motor PON XIX 2016 ini. Dengan prestasi ini maka uang sebesar 1M yang dijanjikan oleh pihak Pengprov DKI Jakarta berhasil diraih.
“Evalube bangga bisa kembali menjadi salah satu pendukung dari kesuksesan Tim balap motor DKI JAKARTA di PON XIX JABAR. Dukungan yang kami berikan merupakan bentuk apresiasi Evalube terhadap anak-anak muda Indonesia yang berprestasi,” ungkap Ivan Rastianto, Marketing Manager Evalube. Dukungan di PON XIX terhadap tim DKI JAKARTA merupakan dukungan ke dua kalinya dari Evalube setelah sebelumnya turut mensponsori tim DKI JAKARTA di PON XVIII Riau pada tahun 2012 lalu.
Prestasi yang diraih tidak didapatkan secara cuma-cuma, berbagai macam latihan intense dijalani oleh tim sebagai bentuk bersiapan menghadapai PON XIX Jabar. Dimulai dari latihan fisik , hingga latihan tehnik yang dilakukan di sirkuit Sentul dengan memilih pelatih handal, M. Fadli sebagai intruktur mereka.