1
1094

Beli Motor Ducati di IIMS 2014 Bisa Tour ke Eropa!

GILAMOTOR.com – Ducati Indonesia memberikan promo khusus selama berlangsungnya ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014. Selain penawaran harga menarik, setiap konsumen yang membeli produk Ducati di IIMS juga berkesempatan mendapatkan paket perjalanan ke Eropa.

Ducati menampilkan enam model andalannya yang terdiri dari Multistrada, Hypermotard, Monster, Streefighter, Superbike dan Diavel. Satu model yang dijual cukup bersahabat adalah Ducati Monster 795 yang dihargai Rp 199 juta.

Di ajang IIMS ke 21 kali ini, PT Supermoto Indonesia selaku distributor juga memberikan program angsuran  dengan cicilan mulai dari Rp 2,9 juta per bulannya. Selain itu,pembeli motor Ducati di IIMS juga akan diundi untuk mendapatkan doorprize tour ke Eropa, Australia dan menonton MotoGP di Sepang, Oktober nanti.

“Kami berikan program promo ini khusus di event IIMS 2014 ini. PT. Supermoto Indonesia mendapat dukungan dari Ducati Italia untuk memberikan harga khusus selama periode IIMS 2014 berlangsung,” kata Iwan Gogo Panjaitan, CEO PT Supermoto Indonesia di JIExpo, Kemayoran, Jakarta (18/9).

Iwan menegaskan harga tersebut hanya berlaku di IIMS. “Promo ini juga bertujuan untuk menggalakan komunitas Ducati Indonesia agar semakin ramai,” tutup Iwan.

Teks : Joppie | Foto : Joppie