0
1828

BAI: Pulsar 350 cc Lebih Mungkin

Last Updated on August 3, 2012 by

GILAMOTOR.com, Jakarta. – Rumor bahwa Bajaj India sedang mengembangkan motor sport bermesin 400 cc ditepis oleh Wakil Presiden Direktur PT Bajaj Auto Indonesia (BAI), Dinesh Kulkarni, saat jumpa wartawan di Hotel Grand Melia, Kuningan, Jakarta (1/8).

Dinesh juga menegaskan bahwa Bajaj juga tak berniat untuk memproduksi motor bermesin 250 cc seperti Ninja dan CBR. Dinesh justeru menekankan bahwa Pulsar 350 cc lebih mungkin untuk dikembangkan.

Memang, sebelumnya rumor berkembang bahwa Bajaj tengah mempersiapkan Pulsar 350 cc, tapi perkembangan berikutnya terungkap kalau kapasitas mesin yang akan digunakan adalah 400 cc.

“Tidak, kami tidak ada rencana mengembangkan mesin 400 cc. Itu hanya gossip. Begitu juga dengan mesin 250 cc. Yang lebih mungkin adalah mesin 350 cc,” kata Dinesh.

Di India sendiri, pernah dikabarkan bahwa Bajaj tengah mengembangkan Pulsar 350 yang diproyeksikan untuk mengangkat nama Bajaj di pasar global. Dikabarkan pula, pengembangan mesinnya bekerja sama dengan pabrikan motor asal Austria, KTM.

“Kami berbagi pengalaman dengan KTM, jadi Anda bisa mengharapkan kalau tahun depan bakal ada Pulsar yang lebih besar,” ujar pimpinan Bajaj Auto, Rajiv Bajaj seperti dilansir Drive Spark.

Kalau benar Pulsar 350 akan diluncurkan tahun depan di India, boleh jadi Pulsar 350 ini akan menjadi line up motor baru Bajaj di Indonesia bersama dengan Pulsar 200 NS pada 2013 nanti. Pasalnya, tahun ini BAI tak melepas produk baru, sementara tahun depan baru ada Pulsar 200 NS. Hemmm… Mungkin kah..?

Penulis: @Jayadi72 | Teks Editor: @Jayadi72 | Foto: @Jayadi72