0
717

Ariel Noah Jadi RC City Touring Yamaha

Last Updated on September 14, 2013 by

GILAMOTOR.com – Ariel, Lukman, Uky, David dan Reza geber Yamaha Mio GT dan Soul GT di Bandung bareng komunitas Yamaha Bandung keliling kota, Sabtu (14/9).

Lima personel band Noah itu jadi RC (Road Captain) di city touring bareng 50an bikers Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI) di kota yang memang jadi kampung halamannya Noah.

Ariel cs geber Mio GT dan yang lainnya geber Soul GT. Mereka menempuh area pinggir kota Bandung dan dekat menuju dalam kota. Start dari kantor Flagship Yamaha DDS2 Bandung ke Jalan Soekarno Hatta – Carrefour – Kircon – Gatsu – Lingkar Selatan – Jalan Moch Toha – Jalan Soekarno Hatta – dan finis kembali di Yamaha DDS2 Bandung.

Turing itu jadi pembuka pesta besar dua ‘sahabat‘ besar, Yamaha dan Noah, Pesta Semakin Di Depan yang akan diisii dengan konser Noah untuk menghibur masyarakat dan penggemarnya dari atas panggung Lapangan Yon Armed, Cimahi pada Minggu (15/9) besok.

Kota Kembang adalah area market penting Yamaha dan bagi Noah, Bandung adalah kota asal band kondang itu yang kini jadi brand ambassador korporat Yamaha. ”Setelah sempat menjalani beberapa aktivitas bersama, Yamaha yang pebisnis sepeda motor di Indonesia dan Noah musisi besar Indonesia, merancang jadwal bertemu di Bandung dalam big party Pesta Semakin di Depan,” ujar Eko Prabowo, General Manager Marketing Communication & Community Development Yamaha Indonesia.