Photo: Gilamotor.com/Ary
9
5020

All New Honda CB150R StreetFire Special Edition, Aksesoris Lengkap dan lebih Ekonomis

Last Updated on December 12, 2015 by

GILAMOTOR.com – Konsumen yang membeli All New CB150R StreetFire Special Edition diuntungkan. Dengan paket aksesoris yang menempel, harganya lebih murah ketimbang membeli secara terpisah.

Ada beberapa hal baru yang dibawa All New Honda CB150R StreetFire Special Edition yang diluncurkan hari ini di bilangan Jakarta Pusat (11/12/2015).

Berikut detail baru All New Honda CB150R StreetFire Special Edition:

1. Rangka teralis berwarna merah
2. Velg warna merah
3. Cover engine warna gold (emas).
4. Visor
5. Undercowl

Menurut Judhy Gautama, Senior Manager Brand Activation Department PT AHM, harga jual All New Honda CB150R StreetFire ini lebih murah. Selisihnya bisa lebih dari 1 juta dari CB150R StreetFire.

Sementara, harga jual All New Honda CB150R StreetFire dijual Rp 26,4 juta (OTR Jakarta). Lebih mahal Rp 1 juta dari versi standar yang diniagakan Rp 25,4 juta.

“Dengan begitu, harapan kita bisa menjangkau keinginan konsumen yang ingin punya motor dengan tampilan lebih bergaya dan agresif,” ujar Judhy.

Apalagi, All New CB150R StreetFire yang merupakan generasi kedua ini juga sudah dilengkapi aluminium angine hanger, ban berukuran lebih besar (dari versi sebelumnya) serta rem cakram lebar yakni 276mm.

PT AHM juga menyediakan aksesoris pendukung All New CB150R StreetFire seperti seat cover (warna Matt Gun Powder Black Matallic) yang dijual Rp 360 ribu (HET).

Selain itu ada juga fender eliminator (Rp 360 ribu) dan paketan aksesoris yang terdiri dari tank pad, fuel lid pad, radiator protecror dan crankcase engine protector yang bisa dibeli dengan harga Rp 300 ribu.

All New Honda CB150R StreetFire Special Edition sendiri tersedia dalam dua warna yaitu Raptor Black dan Speedy White. Pihak AHM menargetkan penjualan edisi spesial ini bisa terjual 2 ribu unit setiap bulannya.

Bagi konsumen yang meminatinya bisa langsung memesan di dealer Honda di seluruh Indonesia.