Last Updated on September 11, 2014 by
GILAMOTOR.com – Honda CBR250R kini hadir dengan tampang baru. Di luncurkan di Jakarta (14/4) oleh PT. Astra Honda Motor (AHM), All New CBR250R hadir dengan tampang lebih agresif dan mesin yang makin bertenaga.
Pastinya, perubahan ini menawarkan kebanggaan tersendiri bagi pecinta motor sport premium di Indonesia.
Sebagai sebuah produk global, All New Honda CBR250R mengusung konsep desain mass forward proportion yang diaplikasikan pada seluruh lini produk Honda CBR. Konsep ini dipadukan dengan desain full fairing terbaru All New Honda CBR250R yang terinspirasi dari varian tertinggi motor sport besar Honda, Honda CBR1000RR.
Tampilannya terlihat semakin agresif dengan desain bodi yang tajam. Konsep ini menghasilkan pencapaian aerodinamika yang jauh lebih efisien, meningkatkan performa, sekaligus memperkuat imejnya sebagai motor balap yang sporti dan mewah.
Dikatakan AHM, teknologi yang diadopsi pun merupakan turunan dari teknologi terbaik yang telah diuji dalam kejuaraan balap dunia MotoGP.
President Director AHM Toshiyuki Inuma mengatakan All New Honda CBR250R merupakan produk global Honda yang memiliki brand yang sangat kuat di kalangan pecinta motor sport di Indonesia.
“Kami menghadirkan All New Honda CBR250R terbaru yang memadukan kecanggihan teknologi dan gaya sporti mewah kelas dunia. Sebagai motor sport premium, model ini kami yakini dapat semakin memberi kebanggaan dan kesenangan saat dikendarai.â€
Melengkapi desainnya yang mengacu pada motor sport besar, All New Honda CBR250R kini hadir dengan lampu depan ganda (dual keen eyes headlight) terbaru yang memberi kesan semakin tangguh dan kuat pada sisi depan, serta cover bodi samping dan cover bodi belakang yang didesain lebih agresif dan sporti. Model ini memiliki knalpot baru dengan desain silinder sporti berlapiskan krom sehingga terlihat lebih ramping, ringan dan stylish.