Photo: Istimewa
0
957

Akankah Yamaha MT-25 Menjegal Kawasaki Z250?

Last Updated on May 20, 2015 by

GILAMOTOR.com – PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) sudah mengumumkan harga jual Yamaha MT-25. Dengan harga Rp 45 juta, Yamaha MT25 bakal menjegal Kawasaki Z250.

Selalu dengan aksi serupa,  produk baru Yamaha Indonesia selalu dilempar ke dealer lebih dulu sebelum diluncurkan.

Demikian pula dengan Yamaha MT-25. Meski di beberapa dealer belum ada, calon konsumen sudah bisa melihat harga jual MT-25. (lihat di sini).

Dari keterangan tersebut, konsumen bisa menebus Yamaha MT-25 dengan harga Rp 45 juta (OTR Jakarta). Terang saja ini menjadi ancaman bagi pesaing sejenisnya, Kawasaki Z250.

Versi telanjang dari R25 ini dipasarkan lebih murah Rp 5,6 juta dari Z250 yang ditawarkan dengan harga Rp 50,6 juta (OTR Jadetabek). Selain itu, meski harga MT-25 di luar Jakarta lebih mahal (contoh : Depok Rp 45,3 juta), tetap saja lebih murah ketimbang Z250.

Jika dilihat dari spesifikasinya, kedua produk ini mengusung mesin 250cc. Terang saja ini menjadi penawaran menarik bagi konsumen yang mendambakan motor sport naked. Seperti apa detailnya? Kita tunggu!