(Foto: MotoGP.com)
6
4354

Ada “Hiu Kepala Martil” di Sirkuit Losail

Last Updated on March 22, 2017 by Bang Gilmot

GilaMotor.com – Dalam uji coba resmi MotoGP yang berlangsung di Losail Internaitonal Circuit, Qatar mulai Jumat (10/3) kemarin Ducati menjadi pusat perhatian, Gilmoters.

Karena motor tim pabrikan asal Italia tersebut terlihat memiliki fairing baru dengan desain yang sangat unik.

Seperti sudah banyak diberitakan, bahwa pada tahun ini penyelenggara MotoGP menerapkan peraturan baru soal penggunaan sayap pada fairing. Peraturan ini mengharuskan sejumlah tim membuat desain baru faring-nya, enggak terkecuali Ducati.

Baca juga: Ini Satu-satunya Orang yang Berhak “Merestui” Desain Winglet MotoGP

Sudah enggak ada lagi sayap atau yang biasa disebut winglet pada motor Ducati tahun ini.

Meski sebetulnya sayap tersebut enggak sepenuhnya hilang, Gilmoters. Hanya saja sekarang desainnya dibuat lebih menyatu dengan fairing. Sesuai seperti yang dituntut oleh aturan baru.

Media massa asing menamai fairing baru Ducati ini Hammerhead. Karena bentuknya yang menyerupai bentuk kepala ikan hiu kelapa martil.

Lalu, bagaimana hasilnya? Pada uji coba hari pertama, pembalap tim Ductai Andrea Dovizioso berhasil menjadi yang tecepat, Gilmoters.

Performa Dovi memang sempat merosot pada hari kedua dengan menempati posisi tiga belas. Meski demikian, ia berhasil kembali ke rombongan depan pada hari terakhir ketika ia menjadi yang kedua tercepat.(mdp)