Last Updated on May 19, 2016 by Bang Gilmot
Gilmoters, tanggal 15 mei yang lalu PT Jaya Mimika Lestari menurunkan 3 model sekaligus motor listrik Terra Motors yang diimpor langsung dari Jepang. Nah kali ini kami mau bahas varian tertingginya yang diberi nama A4000i untuk Gilmoters sekalian.
A4000i sendiri digadang sebagai e-scooter pertama di dunia yang telah dilengkapi dengan koneksi smartphone. Segala informasi berkendara, akan dikirimkan melalui iPhone seperti kondisi baterai dan datanya bisa dimonitor melalui web. Aplikasi smartrphone ini akan selalu diperbaharui oleh Terra.
Meski memiliki bentuk yang unik, namun e-scooter canggih ini tetap memiliki tenaga yang mumpuni untuk diajak berkendara harian di perkotaan. Motor ini juga telah dianugerahi tenaga baterai yang mampu mencapai kecepatan maksimum 60 km/ jam. Apabila baterai terisi penuh, A4000i bisa dipakai untuk menempuh jarak sekitar 60 km. Umur baterai juga lebih lama dibanding baterai biasa, yaitu mencapai 50.000 km.
Tidak seperti e-scooter pada umumnya, Baterai A4000i dapat dilepas dengan mudah dan bisa dibawa untuk dilakukan pengisian (charge). Untuk pengisian, terbilang cukup cepat hanya butuh waktu sekitar 4,5 jam saja. Fitur lainnya untuk rem depan menggunakan cakram dan rem belakang juga cakram. Kapasitas bagasi yang dimiliki A4000i juga luas dan mampu memuat 2 helm half face. PT. JML memberikan garansi untuk kendaraan dan baterainya, masing-masing selama 1 tahun. Sementara itu, para konsumen langsung bisa membawa skuter listrik premium ini dengan mahar sebesar Rp 79 juta.