2
4046

A.R.T Scooter Shop : Service, Spare Part, Modifikasi Vespa dan Lambreta

Last Updated on April 12, 2013 by

GILAMOTOR.com. – Susah mencari spare part atau komponen ori Vespa lawas? Di bengkel berlebel A.R.T Scooter Shop ini mungkin menyediakannya. Ada spare part bekas ada juga yang baru. Tapi mayoritas spare part bekas. Soalnya yang dijual spare part ori Vespa lawas. “Mau yang ori atau KW kita sediakan,” ucap N’Cex – Origila, juragan A.R.T Scooter Shop.

Meski bekas, kondisinya masih 90% siap pakai, macam spion, emblem, speedo meter, mika lampu belakang, hand grip, side bar dan masih banyak lagi.

Di A.R.T tak hanya menyediakan suku cadang atau komponen-komponen Vespa baru dan lawas saja, tapi juga memberikan layanan service modifikasi untuk segala macam mesin Vespa lawas dan Lambreta.

“Selama urusannya sama Vespa dan Lambreta kita kerjain. Mau modifikasi, service, tune up, spare part sampai perbaikan elektrik,” oceh N’Cex yang tak tahu kenapa punya panggilan N’Cex Origila.

A.R.T Scooter Shop

Jl. Raya Muara Pancasan RT 003/08 No. 12

Pasir Jaya, Bogor Jawa Barat

081586089747 / 081219966181