Last Updated on March 9, 2010 by
Berawal dari pengalaman buruk saat ditinggal sang istri tercintanya karena terserang kanker. Dari sinilah 7 biker dengan 7 motor, berencana untuk melakukan aksi sosial penggalanagan dana dengan mengelilingi 14 negara Eropa dalam tujuh hari pada musim panas nanti.
Dana yang diperoleh rencanannya akan didonasikan untuk biaya perawatan pasien kanker.
7 Rider, 7 Bikes, 7 Cities, 7 Days dan 14 Countries. Komonitas yang menamai diri mereka sebagai Magnificent Seven ini, akan memulai aksi sosial mereka dari Newcastle pada 7 Juli (7/7), jam 7.07 pagi. Dengan menempuh jarak 3,700 mil, mereka akan melewati Prancis, Swiss, Liechtenstein, Slovenia, Kroasia, Hungaria, Slowakia, Austria, Jerman, Luksemburg, Belgia, Belanda dan Republik Ceko.
Mereka berharap pada kegiatan ini, mampu meraih dana sebesar £20,000 yang akan diserahkan kepada MacMillan Cancer Suppor. Kegiatan sosial untuk penderita kanker ini dipilih karena Trevor Atkinson, salah satu dari bikers tersebut kehilangan istrinya karena terserang kanker pada 2004 silam. Hal itulah yang melandasi aksi sosial yang mereka lakukan.
Seperti dikutip dari MCN.com, kegiatan ini diharapkan akan menjadi agenda tahunan sebagai kegiatan penggalangan dana untuk amal.
“Para perawat dan semua orang di Macmillan telah membuat sebuah waktu yang menyeramkan menjadi sedikit lebih baik. Dan saya ingin selalu melakukan sesuatu sebagai ucapan terimakasih,†ujar Trevor.