Last Updated on March 29, 2013 by
GILAMOTOR.com. – Pengembangan keterampilan otomotif bagi para pelajar yang dilakukan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) terus berlanjut. Kemarin, AHM kembali menandatangani kerjasama implementasi Kurikulum Teknik Sepeda Motor (TS) Honda dengan 6 Sekolah Menengah Kejuruan di wilayah Jawa Barat (Jabar) di SMK Yadika Cirebon pada 28 Maret 2013.
Hadir dalam acara ini antara lain Kepala Dinas Pendidikan Cirebon yang diwakili oleh H. Dadang A Kosasih, SH, MM, Kepala Sekolah SMK, serta orang tua murid  dan perwakilan dari sekolah terkait yaitu SMK Samudra Nusantara – Cirebon, SMK Yadika Kedawung – Cirebon, SMK Negeri 1 Kandanghaur- Indramayu, SMK Muhammadiyah Haurgeulis – Indramayu, SMK Negeri 1 Subang dan SMK Yayasan Pesantren Cintawana (YPC )- Tasikmalaya.
Sebelumnya, AHM sudah melakukan hal serupa dengan 7 SMK di wilayah Jabar. Jadi totalnya sudah 13 SMK di wilayah tersebut. Head of Corporate Communication AHM Kristanto mengatakan penandatangan kerjasama implementasi kurikulum TSM Honda ini diharapkan menjadi pendorong untuk pengembangan keterampilan otomotif di kalangan generasi muda di Jawa Barat di masa mendatang. “Kami berharap penandatangan kerja sama ini kurikulum TSM Honda ini tidak berhenti di sini. Tapi harus terus berlanjut hingga SMK menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi di bidang otomotif khususnya sepeda motor. Pengetahuan serta keterampilan siswanya selalu ter-upgrade sesuai perkembangan teknologi Honda” ujarnya.
Implementasi upaya AHM mengembangkan kurikulum TSM Honda di provinsi ini didukung sepenuhnya oleh PT Daya Adicipta Mustika (DAM). “Kami berusaha membangun kerjasama dengan pihak SMK dengan harapan dapat menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi sesuai dengan kebutuhan usaha khususnya dunia perbengkelan. Kami berharap kerjasama yang kami bangun ini dapat menambah semangat para pelajar dalam melakukan praktik teknik sepeda motor Honda di sekolahnya” ujar Ferdy Sukamawidjaja, General Manager Technical Service DAM.