0
3126

Honda CB400 Membuat Cleveland Ace 400 Rakitan Tangerang Diperkenalkan

Gilamotor.com – Trend motor kustom di Indonesia menjadi keuntungan bagi PT Sumatera Motor Indonesia selaku distributor resmi Cleveland, pasalnya Cleveland Ace 400 resmi diperkenalkan untuk pecinta motor Cleveand di Indonesia.

Indonesia menjadi negara pertama untuk kehadiran Cleveland Ace 400, namun yang cukup membuat kaget Bang Gilmot eksistensi Honda CB400 dijadikan inspirasi oleh tim developt Cleveland. Terlebih saat ini Cleveland Indonesi sudah memiliki pabrik di Indonesia tepatnya di Tangerang untuk melakukan perakitan motor Cleveland.

(Baca juga: Showroom Baru Cleveland Langsung Disambangi Motor Baru Cleveland Ace 400)

“Iya jadi ini merupakan desain dari principal kita motor satu silinder 400cc dengan dual port exhaust. Jika kita melihat motor ini mirip dengan CB 400 SS, mungkin didevelopt sama principal dan diaplikasikan ke Cleveland,” ungkap Sunarto, Country After Sales Manager PT Sumater Motor Indonesia.

Jika Honda CB400 bergaya cruiser, berbeda dengan Cleveland Ace 400 yang mana akan diperkenalkan dengan style cafe style dan scrambler. “Saat ini hanya yang Cafe style yang kita bawa, nanti ajang IIMS Motobike 2019 akan kita kembali bawa Cleveland Ace 400 scrambler” tambah Sunarto.

Saat melihat penampilan Cleveland Ace 400 Cafe Style cukup menggugah selera Gilmoters, pasalnya mesin satu silinder mendapatkan double exhaust muffler yang mamu menghasilkan 29 hp pada 7.200rpm.

Cleveland Ace 400 sangat identik gaya cafe racer seperti stang jepit gaya motor balap, jok dengan buritan buntut tawon. Walaupun gayanya klasik, beberapa komponen sudah lebih modern Gilmoters seperti up side down, rem ABS 2 channel, lampu depan LED, Automotive Grade ABS, serta Engine Oil Cooler.

Cleveland Ace 400 merupakan pengembangan dari Ace 250 yang sudah lebih dulu diperkenalkan oleh PT SMI, “Kita buat mesin 400 karena dari 250 banyak yang kasih masukan mesin terlalu kosong, makanya kita buat lebih kekar dan penuh,” sambungnya.

Motor Cleveland Ace 400 mendapatkan 3 varian warna yaitu Dark Grey Matte, Black Gloss, Red Gloss, sementara untuk harga Cleveland 400 dijual Rp 77 juta. Dan untuk varian Cleveland 400 scrambler akan memiliki 3 pilihan warna seperti Grey Gloss, Orange Gloss dan Black Matte.