0
3109

Touring Komunitas Yamaha Aerox ARCI Diikuti Ratusan Motor

Last Updated on August 7, 2024 by Admin Gilmot

Gilamotor.com – Keseruan perjalanan touring kembali diperlihatkan oleh pengguna motor Yamaha Aerox yang tergabung dalam ARCI (Aerox 155 Riders Club Indonesia) Jakarta Chapter. Bahkan di touring wajib ke-4 yang rutin digelar tiap 6 bulan berhasil memecahkan rekor peserta touring terbanyak di ARCI, Gilmoters.

“Touring ini wajib diikuti oleh seluruh member ARCI Jakarta Chapter, terutama member yang baru bergabung. Tujuannya adalah kita mau lihat kebersamaannya, dan terutama adalah melatih mental dan keterampilan dalam berkendara,” kata Ketua Chapter ARCI Jakarta, Muhammad Indra.

(Baca juga: Ketahui Tanda-tanda Motor Minta Ganti Gir dan Rantai)

Diikuti oleh 103 motor Yamaha Aerox 155 VVA, ARCI berhasil jajarkan motor hingga tujuan Telaga Surian, Kuningan, Jawa Barat. Untuk mendapatkan keselamatan dan ketertiban di jalan, peserta dibagi menjadi 3 kloter dengan jeda waktu keberangkatan yang berbeda.

Setibanya di Kuningan, ARCI Jakarta chapter langsung disambut oleh ARCI Kuningan chapter. Tiba di lokasi para peserta langsung menjajarkan motor sesuai dengan warnanya Gilmoters.

Tentunya hal ini sangat menarik, jika dilihat dari atas kalia akan melihat jajaran motor seperti motor baru saat didalam pabrik yang terparkir sesuai warna.

Usai melakukan doa bersama acara berlanjut dengan makan siang bersama. Acara touring wajib kali ini juga meliputi acara baksos ke salah satu panti asuhan untuk melakukan bakti sosial.

Menjelang sore panitia juga tengah menyiapkan permainan seru dengan diselingi acara inisiasi, dan penyematan untuk 26 member yang sudah dianggap layak untuk mendapatkan NRA. Keesokan harinya acara santai dan persiapan untuk acara selanjutnya.

Sebelum kembali menuju Jakarta para peserta juga melanjutkan rolling city ke kota Kuningan dan berlanjut ke Waduk Darma untuk menghadiri Anniversary 1 dekade dari DDC (Division Darma Community) Gilmoters.

Keseruan tentunya dirasakan oleh para pemilik Yamaha Aerox 155 yang ikut dalam acara touring wajib, dan para pengurus berharap touring wajib selanjutnya bisa lebih banyak member yang ikut.