Honda CB Custom
4
11636

Modifikasi Honda CB200: Solusi Biar Nggak Bantet Lagi

Last Updated on April 17, 2018 by Bang Gilmot

GilaMotor.com – Kala itu kekecewaan jelas tersirat di wajah Elvis Napitupulu. Perasaannya gusar lantaran Honda CB 200 custom miliknya ngga sesuai dengan ekspektasi. Alih-alih tampil dengan bentuk yang proposional, Honda CB 200 lansiran tahun 80-an itu justru tampak bantet. Sehingga Honda CB200 custom beraliran scrambler yang diidam-idamkannya nggak terwujud.

“Awal datang motor ini posturnya bantet, ngga proposional. Si pemilik jadi nggak puas dengan kondisi motornya saat itu. Makanya dibawa kesini,” buka Aris, builder Puspa Kediri Custom.

(Baca juga: Hore! Larangan Motor Masuk Jalan MH Thamrin Dibatalkan)

Usai berkonsultansi dengan pemilik, Honda CB200 itu pun langsung digarap oleh bengkel yang bermarkas di Bekasi tersebut. Yang pertama kena ubah tentunya bagian rangka. Rangka bantet yang menjadi sumber masalah itupun dibuat lebih panjang dan tinggi.

Honda CB Custom

“Rangka dibuat lebih panjang sekitar 7 cm, dan ditinggikan sekitar 10 cm. Supaya mengejar tampilan scrambler yang gagah. Untuk swing arm pun lebih panjang, karena pakai kepunyaan Yamaha Scorpio,” lanjut pria yang suka bercanda tersebut.

Untuk menyesuaikan postur yang baru, tangki pun dibuat lebih ramping dibandingkan dengan sebelumnya. Selanjutnya dilakukan pemasangan spakbor, boks hingga knalpot yang sesuai dengan konsep scrambler yang diusung.

Nggak hanya rangka, sektor kaki-kaki juga mendapat perhatian builder yang bermarkas di kawasan Bekasi tersebut Gilmoters. Agar tampilan motor berkelir merah ini tampak gagah, suspensi depan milik Yamaha Byson pun dipasang. Sedangkan untuk bagian belakang dipasang suspensi berlabel YSS.

Honda CB Custom

“Untuk mesin nggak ada ubahan, hanya saja pengapiannya pakai punya Suzuki Shogun. Kalau untuk lama pengerjaannya itu sekitar dua bulanan,” tutup Aris.(okz)

Spesifikasi Modifikasi Honda CB200 :

  • Ban: Shinko
  • Suspensi depan: Yamaha Byson
  • Suspensi belakang: YSS
  • Lampu: CB 200
  • Spakbor: Custom
  • Frame: Custom
  • Tangki: Custom
  • Knalpot: Custom

Bengkel: Puspa Kediri Custom Jl. Rambutan No. 54 RT/RW 9/11, Desa Jati Mekar, Kecamatan Jati Asih, Bekasi Selatan. Telepon: 08129456826 / 08113737377

  • Honda CB Custom