66
15538

Atur Ketinggian Sok Depan YZF-R25, Makin Cakep

Last Updated on September 8, 2014 by

GILAMOTOR.com – Banyak yang terkesima dengan tampang YZF-R25. Motor sport 250cc yang dijuluki sebagai Baby M1 ini pun mampu memikat hati para pecinta motor sport di Indonesia. Tak heran saat pertama kali Yamaha menjualnya melalui jalur inden online, pembelinya membludak.

Tampilan baru, mesin baru dan tentunya produk terbaru dari Yamaha di kelas 250cc, membuat banyak bikers kepincut oleh tampangnya yang sporty.

Tak hanya jual tampang, Yamaha juga menawarkan konsumennya dengan tenaga besar yang dihasilkan mesin 250cc 4 tak, DOHC direct drive camshaft dengan 8 katup, fuel injection, berpendingin cairan. Mesin itu mampu memuntahkan tenaga hingga 26,5 kW pada 12.000 rpm dan torsi 22.1 Nm pada 10.000 rpm. Tenaga sebesar itu dihasilkan berkat dukungan teknologi DiASil Cylinder dan Forged piston yang telah teruji.

Meski demikian, banyak para penggila kecepatan ingin R25 punya tenaga yang lebih besar lagi. Tentunya hal itu bisa dilakukan dengan upgrade performa si superbike yang nyaman dipakai harian ini.

Penambahan performa bisa dilakukan dengan mengganti knalpot strandar dengan knalpot racing. Yamaha pernah mempelihatkan R25 yang menggunakan knalpot Akrapovic. Beuughh, suaranya makin seksi bro. Kalau kata M. Abidin, GM Service and Motorsport Yamaha Indonesia, suaranya terdengar mahal.

Selain pakai knalpot Akrapovic, R25 itu juga sedikit dimodif dengan sedikit menurunkan tinggi sok depan. Kata beberapa mekanik yang hadir dalam acara Bedah Teknologi R25, ketinggian soknya diturunkan hingga 5 cm. Hasilnya, R25 terlihat jadi maikin padet, sporti dan terlihat moge banget.

Selain itu, selah antara spatbor depan dan fairing terlihat jadi lebih rapat. Itu yang membuat R25 terlihat semakin padat, sporti dan moge banget. Makin cakep, bro.