73
8456

Yamaha Ganti Vega ZR Jadi Vega RR, Bergaya R6

Last Updated on June 3, 2013 by

GILAMOTOR.com – Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) melakukan penyegaran pada Vega ZR. Tak hanya tampilannya saja, Yamaha juga mengubah nama Vega ZR menjadi Vega RR.

Yamaha menjelaskan, maknanya mencerminkan karakter Vega-RR, Real Road. Yakni motor yang mampu menembus semua jalanan berkat ketangguhannya – Semakin Keren Tangguh Membanggakan. ”Meskipun tren matik begitu kuat menghipnotis konsumen Indonesia, pecinta setia motor bebek selalu ada,” papar Eko Prabowo, General Manager Marketing Communication & Community Development Yamaha Indonesia.

“Tipe motor yang tak pernah mati ini selalu punya tempat khusus bagi yang gandrung akan karakternya yang sesuai kebutuhan. Karena itu Yamaha berani menghadirkan keluaran baru bebek lewat Vega-RR. Tanda kalau Yamaha masih berkomitmen memperhatikan segmen yang tidak akan ditinggalkan ini,” tambah Eko.

Yamaha menegaskan, tagline Vega-RR itu kian dipertegas dengan empat kelebihan barunya yang ditawarkan Yamaha. Mulai dari tampilan bagian depan, striping, velg inovasi terbaru yang belum pernah ada sebelumnya di Indonesia dan warna-warna inspiratif.

Vega-RR disulap lebih sporty di bagian depannya dengan lampu sein tajam dan front pannel yang tampil lebih aerodinamis dan menyerupai desan superport 600cc YZF-R6. Lampu belakangnya diperbaharui menggunakan lensa bening dan reflektor bagaikan kristal. Aplikasi ini membuat tampilannya lebih sporty dan berkelas dengan pencahayaan lebih terang.

Striping Vega-RR pun selaras dengan inspirasi desainnya yang berkiblat pada R6. Jadi identik dengan speed yang terpancar dari striping-nya yang sporty dan pas melekat pada anak-anak muda.

Yamaha mengatakan, Vega-RR yang lahir beda ini dipersenjatai fitur yang tidak dimiliki motor lain produksi Indonesia. Pertama di Tanah Air, motor dengan velg jari-jari warna hitam mengubah tampilan turunan Vega ini makin kokoh dan gagah. Sementara, empat warna Vega-RR menegaskan ciri Indonesia dengan nama lokal. Biru Inspirasi, Merah Semangat, Putih Sejati dan Hitam Perkasa mengibarkan semangat baru bebek inspiratif ini.

Tangguh, Lincah, Irit. Tiga kata kunci Vega-RR ini lahir dari bekal mesin karburator 115 cc, tangguh dan diandalkan di semua kondisi jalan. Irit dan mudah perawatan bahkan di luar kota-kota besar sekalipun. Lincah bermanuver di jalanan besar dan jalanan kecil didukung bodi rampingnya.

Bebek “bandel” ini awet tidak mudah rusak, tenaganya besar, enak dan nyaman digunakan sehari-hari, ekonomis dan spare part mudah diperoleh. Bebek pilihan nomor satu kaum sub-urban ini cocok memenuhi kebutuhan wirausaha, keluarga muda di kota kecil dan mereka yang biasa menelusuri jalanan menantang macet.