46
8347

11 Cewek Balapan di YCR Bogor

Last Updated on October 31, 2011 by

GILAMOTOR.com, Bogor. – Ada yang menarik dari perhelatan Yamaha Cup Race (YCR) 2011 seri ke 13 di sirkuit non permanen Lanud Atang Sanjaya, Minggu 30 Oktober 2011, kemarin. 11 wanita cantik ambil bagian ngebut di lintasan sepanjang 820 meter. Mereka menjabani dua race masing-masing 6 lap.

Ya, di seri ke 13 YCR 2011 sengaja menghadirkan kelas Matic Ladies Race 110 cc standar untuk menampung animo pebalap wanita. Ini merupakan kali kedua Yamaha memfasilitasi balapan di YCR untuk kaum hawa setelah sempat menggelar balapan yang sama pada tahun 1998 silam.

“Kami memfasilitasi semua kebutuhan balapan kelas wanita ini, karena tak semua pebalap wanita ini biasa membalap,” tutur Saeful Anwar, Supervisor Motosport PT Yamaha Motor Kencana Indonesia.

Menurut Saeful, antusiame para pebalap wanita di Bogor ini cukup bagus, karena itu pihaknya memberikan kesempatan kepada para ladies itu untuk bertarung menjadi yang tercepat. Dan karena itu pula, tak menutup kemungkinan di setiap gelaran YCR akan menghadirkan kelas wanita.

“Semua tergantung komunitas di kota tempat peyelenggaraan Yamaha Cup Race. Jika animonya tinggi atau setidaknya ada lima atau enam pebalap wanita, kita akan coba memfasilitasi kembali. Jadi tak menutup kemungkinan kelas Matic Ladies Race ini akan terus terselenggara di tiap daerah peyelenggaraan YCR,” terang Saeful.

Di kelas Matic Ladies Race, ada beberapa nama pebalap yang sudah tak asing lagi, sebut saja Inuk Blazer dan Pieka. Selain para pebalap wanita yang sudah banyak mengikuti kompetisi balap kelas lokal dan nasional, kelas Matic Ladies Race ini juga diikuti pebalap pemula yang belum pernah ikut kompetisi balap apapun.

Pieka dari tim Arista Motor Jakarta berhasil menjadi yang tercepat dan finis pertama. Posisi ke dua diisi oleh Dini dari tim Ramaroyo Motor Team dan disusul oleh Uyung dari tim GP Sentul Team.

Sementara posisi ke empat diisi oleh Anggi dari tim Privateer Bogor dan posisi ke lima diisi oleh Inuk Blazer dari tim Prihatin Motor Team.

Penulis/Foto : @Jayadi72