0
777

“Walk In” Nasional Program Generator Yamaha

Last Updated on September 8, 2014 by

GILAMOTOR.com – Setelah sukses mengadakan program “Ayo Namai Maskot Ini“ pada 2013 lalu, yang telah menarik 24.931 pengunjung websitegenerator yamaha serta 6.494 ide nama ditambah 1.000 lebih ide nama yang berasal dari kotak yang dipasang di dealer-dealer Yamaha. Pemenang pemberian nama maskot Generator atas nama Didik Sumantri yang memberikan nama POPOW maknanyaPotential Power. POPOW nama yg mudah diingat, kesan ceria, sesuai dengan generator Yamaha yang handal, compact,terjamin kualitasnya dan memiliki potensi untuk membangkitkan kekuatan energi daya listrik.

Didik berhak atas 1 unit Mio GT dan Generator Yamaha EF2600. Pemenang favorit Achmad Nurhadi yang memberikan nama Powli dan Gadis Larasati (Himana). Keduanya memperoleh hadiah unit Generator Yamaha EF2600 dan satu buah handphone.”Kami ucapkan banyak terima kasih kepada seluruh peserta yang sudah ikut berpartisipasi dan mensukseskan program ini. Selamat kepada para pemenang,” ujar Sahrial, Manager Divisi Generator Yamaha.

Tidak berhenti sampai di situ, tahun ini Yamaha kembali mengadakan program nasional dengan tema “Bergaya Bersama Popow dan Yamaha Generator” berupa kontes foto dan testimoni. Alur proses dari kontes ini adalah pengunjung yang datang ke dealer generator dipersilahkan berfoto dengan boneka maskot Popow dan display unit generator. Setelah itu pengunjung mengupload foto tersebut ke www.generatoryamaha.com dan memberikan testimoni kesannya tentang Generator Yamaha. Testimoni pun bisa diisi di dealer.

Hadiah langsungnya salah satunya bisa mendapatkan boneka Popow, T-shirt, Mug cantik, dan gantungan HP. Tidak hanya hadiah langsung pengunjung bakal mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan hadiah nasional berupa 5 unit Sepeda Motor Yamaha, 25 unit Generator Yamaha, dan puluhan gadget lainnya. Penilaian berdasarkan foto dan testimoni terbaik, nilai tambah bila berfoto dengan keluaga. Periode kontes ini akan berlangsung sampai dengan 31 Agustus 2014. ”Latar belakang kami mengadakan kontes ini adalah untuk meningkatkan intensitas pengunjung datang /  walk in ke dealer Yamaha, dimana di sana telah tersedia berbagai macam produk Generator Yamaha. Selain itu juga sekaligus menginformasikan kepada masyarakat bahwa generator sebagai sumber energi listrik dengan berbagai keuntungannya juga tersedia di dealer sepeda motor Yamaha,” jelas Sahrial.

Saat ini Generator Yamaha sudah memilki line up product yang lengkap dimulai dari kelas 0,65 kVA sampai dengan 8,8 kVA. Namun pada semester ke-2 tahun ini, demi melengkapi line up yang sudah ada serta mengakomodasi permintaan masyarakat,Yamaha akan launching produk baru di berbagai kelas yakni di kelas 3-3,5 kVA, 4 – 4,5 kVA, dan 5 – 5,5 kVA. “Kami mengharapkan dengan model terbaru yang akan beredar, dapat melengkapi line up yang sudah ada dan bisa memberikan berbagai alternatif kepada konsumen kami., sambung Sahrial.

Jadi ikuti serunya “Bergaya Bersama Popow dan Yamaha Generator” di www.generatoryamaha.com dan dapatkan hadiahnya secara cuma-cuma. – Adv