Yamaha Mio S 125cc Blue Core
8
4686

Intip Spesifikasi Lengkap Yamaha Mio S

Last Updated on August 7, 2024 by Admin Gilmot

GilaMotor.com – PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) baru saja meluncurkan generasi terbaru dari keluarga Mio (14/10). Generasi terbaru skuter matik Yamaha yang diberi nama Mio S 125 Blue Core itu hadir dengan berbagai pembaruan Gilmoters. Mulai dari desain bodi hingga fitur-fitur unggulan disematkan ke skutik yang dipasarkan Rp 15,75 juta (on the road Jakarta) ini.

Bang Gilmot pun sudah sedikit menjabarkan keunggulan yang ditawarkan skutik yang mengusung konsep Smart and Sophisticated. Seperti fitur Answer Back System dan penggunaan ban tubeless dengan tapak yang lebar.

Namun pasti Gilmoters masih penasaran dong dengan spesifikasi lengkap skutik yang ditawarkan dalam warna Special Green (Hijau), Smart White (Putih), Spirit Red (Merah), dan Strong Black (Hitam) ini kan. Nah berikut spesifikasi lengkap Yamaha Mio S 125 Blue Core. (Okz)

Dimensi

  • P X L X T : 1870 X 685 X 1060 (mm)
  • Jarak sumbu roda : 1260 mm
  • Jarak terendah ke tanah : 135 mm
  • Tinggi tempat duduk : 750 mm
  • Berat isi : 94 kg
  • Kapasitas tangki bensin : 4,2 L

Rangka

  • Tipe rangka : Underbone
  • Suspensi depan : Teleskopik
  • Suspensi belakang : Unit swing
  • Ban depan : 80/80-14M/C 43P – Tubeless
  • Ban belakang : 100/70-14M/C 51P – Tubeless

Mesin

  • Tipe mesin : Air cooled 4-stroke, SOHC
  • Susunan silinder : Single cylinder
  • Diameter x Langkah : 52,4 x 57,9 mm
  • Perbandingan kompresi : 9,5 : 1
  • Volume silinder : 125 cc
  • Daya maksimum : 7,0 kW / 8000 rpm
  • Torsi maksimum : 9,6 Nm / 5500 rpm
  • Sistem starter : Electric & kick starter
  • Sistem pelumasan : Wet sump
  • Kapasitas oli mesin : Total = 0,84 L ; Berkala = 0,80 L
  • Sistem bahan bakar : Fuel injection
  • Tipe kopling : Dry, centrifugal automatic
  • Tipe transmisi : V-belt automatic

Kelistrikan

  • Sistem pengapian : TCI
  • Battery : YTZ4V
  • Tipe busi : CR6HSA