1
9937

Modifikasi Yamaha R15 : Livery Khas Pabrikan Sebelah

GILAMOTOR.com – Livery sepeda motor tunggangan rider-rider di kancah kejuaraan balap dunia tentu menjadi panutan beberapa pihak untuk memodifikasi sepeda motor kesayangannya. Dan yang paling menjadi panutan adalah livery ti-tim yang berlaga di ajang balap motor para raja, MotoGP. Mungkin Gilmoters juga salah satunya.

Tapi berbeda dengan gerai modifikasi ARM Motor nih Gilmoters. Gerai aksesori yang bermarkas di bilangan Jakarta Timur tersebut justru ogah memilih livery tim Movistar Yamaha MotoGP untuk Yamaha R15 ini Gilmoters.

“Motor yang bergaya simpel harian ini digunakan sebagai pajangan toko sekaligus reverensi konsumen kami. Catnya pun sengaja berbeda dengan R15 lain yang biasanya mengikuti gaya Yamaha MotoGP.” papar pemilik ARM Motor, Tukijan.

Memang, alih-alih melabur seluruh bodi dengan warna biru serta livery khas Yamaha di ajang MotoGP. Sekujur bodi sepeda motor lansiran 2015 ini justru berwarna hijau cerah yang identik dengan pabrikan sebelah. Gilmoters tentu tahu dong.

Selain warna yang nyentrik, Yamaha R15 ini juga memakai bodi custom yang mengikuti lekuk Yamaha R6 loh Gilmoters. Dan supaya lebih menarik, beberapa aksesori plug and play pun terpasang. (Okz)

Data Modifikasi Yamaha R15:

  • Bodi: Custom model Yamaha R6 by ARM Motor
  • Pelek: Axio
  • Ban: Bridgestone Battlax
  • As Setang: Nui
  • Footstep: Nui
  • Knalpot: Custom ARM
  • Kaliper: Bikers
  • Handgrip: Harris
  • Handle: Bikers
  • Lampu: LED
  • Bengkel: ARM Motor di Jl KRT Radjiman Widyiodiningrat, Pulo Jahe, Cakung, Jakarta Timur. Tlp. 08158732371