Last Updated on September 23, 2014 by
GILAMOTOR.com – Kawasaki tampaknya harus terus pasang mata dengan perkembangan para pesaingnya di segmen motor sport. Setelah Yamaha R25 mengancam keberadaan Ninja 250R, kini mereka juga mesti bersiap diri dengan kehadiran Yamaha MT25.
Menurut Motorbeam, produsen berlambang garpu tala tersebut tengah mempersiapkan penggarapan Yamaha R25 dengan tampang yang berbeda. Tidak seperti R25 yang lengkap dengan baju balap alias fairing, versi baru R25 justru akan tampil telanjang.
Seperti nama motor naked Yamaha yang sudah ada, nama MT25 sepertinya menjadi opsi paling tepat. Beginikah wujud telanjang Yamaha R25? Gubahan MT25 disebut-sebut terinspirasi dari MT07 yang menganut aliran street fighter.
Tampilannya pun akan dibuat lebih simple dengan usungan satu unit headlight saja. Setang jepit yang diaplikasi R25 juga akan diganti dengan setang flat dan pemasangan indikator digital. Dengan begitu, riding positionnya pasti akan lebih tegak dibanding R25.
Sementara performa tampaknya tidak akan mengalami perubahan. Sama dengan R25 yang mengaplikasi mesin berkapasitas 249cc berkemampuan 36 PS dan torsi 22,6 Nm yang dipadu transmisi 6 speed.
Menurut sumber yang sama, motor ini sedang digarap serius dan akan diperkenalkan dan dijual tahun depan. Wah, kalau di Indonesia jelas pesaingnya adalah Kawasaki Z250. Berapa harganya ya?
Teks : Ary : Foto : Motorbeam