7
4148

Yamaha Umbar Sosok Fazer8 dan FZ8

Last Updated on March 13, 2010 by

Yamaha Umbar Sosok Fazer8 dan FZ8
Yamaha akhirnya memenuhi janjinya untuk memberikan informasi lebih jauh tentang sosok motor Fazer 8 dan FZ8. Seperti dikatakan Manager Divisi Sepeda Motor Yamaha Eropa, Arno Sunotel beberapa waktu lalu, bahwa informasi itu akan diberikan pada 12 Maret 2010. Dan itu terbukti dengan penyebaran gambar sosok motor tersebut ke berbagai media.
Motor dengan mesin berkapasitas 779 cc ini diproyeksikan sebagai penerus sukses dari FZ1 dan FZ6. Yamaha mengabarkan bahwa mesin baru Fazer 8 mampu memproduksi tenaga hingga 106 tenaga kuda dan torsi nya mencapai 82Nm.
Material berkualitas digunakan Yamaha pada sosok Fazer 8, seperti alumunium pada sasis dan lengan ayun Fazer, fork berukuran 43mm, suspensi monoshock yang dapat diatur tingkatan kekerasannya menggunakan progresif linkage, serta disc brake depan ganda berukuran 310 mm dengan empat piston kaliper monoblok.
Yamaha mendisain Fazer 8 khusus bagi mereka yang menginginkan kecepatan dan kekuatan yang lebih baik dari Fazer 6. Sementara untuk meningkatkan seoktor keamanan, sistem rem ABS tak luput dibenamkan pada sosok Fazer8 dan FZ8.
Versi FZ8 didisan sebagai Naked Bike. Sementara Fazer 8 didisain dengan mengaplikasi fairing setengah dan windshield untuk perlindungan yang lebih baik dan sangat ideal bagi mereka yang gemar melakukan perjalanan jauh.
Yamah membandrol FZ8 seharga  8.190 Euro dan Fazer8 seharga 8.690 Euro. Yamaha juga menyediakan beragam aksesoris untuk Fazer 8 dan FZ8 seperti windshield yang lebih tinggi, bagasi dan sebagainya.

Yamaha akhirnya memenuhi janjinya untuk memberikan informasi lebih jauh tentang sosok motor Fazer 8 dan FZ8. Seperti dikatakan Manager Divisi Sepeda Motor Yamaha Eropa, Arno Sunotel beberapa waktu lalu, bahwa informasi itu akan diberikan pada 12 Maret 2010. Dan itu terbukti dengan penyebaran gambar sosok motor tersebut ke berbagai media.

Motor dengan mesin berkapasitas 779 cc ini diproyeksikan sebagai penerus sukses dari FZ1 dan FZ6. Yamaha mengabarkan bahwa mesin baru Fazer 8 mampu memproduksi tenaga hingga 106 tenaga kuda dan torsi nya mencapai 82Nm.

Material berkualitas digunakan Yamaha pada sosok Fazer 8, seperti alumunium pada sasis dan lengan ayun Fazer, fork berukuran 43mm, suspensi monoshock yang dapat diatur tingkatan kekerasannya menggunakan progresif linkage, serta disc brake depan ganda berukuran 310 mm dengan empat piston kaliper monoblok.

Yamaha mendisain Fazer 8 khusus bagi mereka yang menginginkan kecepatan dan kekuatan yang lebih baik dari Fazer 6. Sementara untuk meningkatkan seoktor keamanan, sistem rem ABS tak luput dibenamkan pada sosok Fazer8 dan FZ8.

Versi FZ8 didisan sebagai Naked Bike. Sementara Fazer 8 didisain dengan mengaplikasi fairing setengah dan windshield untuk perlindungan yang lebih baik dan sangat ideal bagi mereka yang gemar melakukan perjalanan jauh.

Yamah membandrol FZ8 seharga  8.190 Euro dan Fazer8 seharga 8.690 Euro. Yamaha juga menyediakan beragam aksesoris untuk Fazer 8 dan FZ8 seperti windshield yang lebih tinggi, bagasi dan sebagainya.

Yamaha Fazer 4